Jumat, 03 April 2009

Selaraskan Ruang Kerja di dalam Kamar Tidur

Bekerja dan beristirahat merupakan dua aktivitas yang berlainan. Namun, banyak orang khususnya di kota-kota besar kini menggiring meja kerjanya dan menempatkan di dalam kamar tidur.
Alasannya beragam, mulai dari keharusan menyelesaikan pekerjaan sesuai deadline sehingga membawa pulang pekerjaan ke rumah, perlunya privasi, mengantisipasi lahan rumah yang terbatas hingga lebih dekat dengan tempat tidur dan bisa langsung beristirahat setelah lelah bekerja.
Sebenarnya dalam pandangan ilmu feng shui, tidak mudah menghadirkan lingkungan yang tepat untuk tidur dan bekerja dalam satu ruangan. Karena, keduanya membutuhkan kebutuhan yang berlawanan.
Sibuk, bersemangat dan energi yang cukup untuk bekerja tidak dapat disatukan dengan ketenangan dan rasa nyaman yang diperlukan saat beristirahat. Energi (chi) dalam kamar tidur ini akan semakin terganggu jika dipenuhi juga dengan barang-barang elektronik seperti komputer / laptop, telepon wireless, mesin faks, perangkat audio. Seluruh perangkat elektronik ini kemungkinan besar akan menyebarkan pancaran elektromagnetik yang mengganggu metabolisme tubuh.

Kunci utama untuk mengantisipasi ruangan seperti ini tidak lain dengan menyeimbangkan radiasi elektrik dari berbagai peralatan elektronik dengan energi (chi) yang lebih alami sehingga kamar tidur tetap dipenuhi dengan chi positif.

- Anda bisa meletakkan meja kerja pada arah timur, tenggara, selatan dan barat laut rumah Anda. Namun, bisa juga Anda sesuaikan dengan jenis bisnis atau tingkat karier masing-masing pribadi.
Misalnya jika Anda baru merintis pekerjaan / bisnis baru, pilih arah timur atau tenggara untuk melakukan aktivitas di meja kerja. Chi pada posisi ini akan membantu Anda untuk berkomunikasi dan meningkatkan pertumbuhan bisnis. Untuk Anda yang tengah sibuk menjalankan bisnis, dapat menggiring meja kerja ke arah selatan. Di lokasi ini, diharapkan kesuksesan lebih dekat dengan Anda. Arah barat laut paling pas untuk Anda yang baru saja mendapatkan promosi jabatan. Dengan demikian, karier Anda sebagai atasan baru diharapkan lebih cepat diterima orang lain dan dapat bekerja dengan bawahan.

- Jaga chi dalam ruangan tetap positif dengan mengatur rapi semua perabot yang ada. Kertas-kertas dan buku yang diperlukan sebaiknya ditata dalam rak. Sediakan rak dalam jumlah yang cukup sehingga aliran chi positif dapat bergerak leluasa. Agar lebih rapi, sebaiknya rak dan lemari ini dalam keadaan tertutup.

- Soal pilah pilih meja kerja, jangan disepelekan. Utamakan memakai meja kerja yang besar atau paling tidak dapat membuat Anda nyaman selama bekerja. Banyak keuntungan lain yang didapat dari meja ini seperti keleluasaan untuk mengembangkan karier dan membuat Anda lebih bersemangat. Hindari meja kecil karena membuat Anda tidak nyaman dan menutup jalan bagi peningkatan karier.
Begitupula dengan desain meja. Pilih saja meja berbentuk bundar / oval dan tinggalkan meja persegi / bujur sangkar. Meja tanpa sudut ini diyakini dapat membuat Anda betah bekerja dalam waktu yang lama.
Perhatikan juga bahan meja tersebut. Beli meja kerja yang terbuat dari kayu karena menunjang aliran chi alami sehingga tidak membuat Anda lekas lelah. Agar lebih rileks, Anda bisa pilih meja dari kayu pinus sedangkan untuk kesan formal, gunakan meja dari kayu jati / mahoni. Butuh semangat tinggi? Meja kaca, jawabannya.

- Saat Anda tidak menggunakan barang-barang elektronik, tutup dengan kain berwarna gelap agar chi negatif tidak memancar keluar. Cara lain mengusir pengaruh buruk dari pancaran elektromagnetik ini dengan menempatkan tanaman atau sesuatu yang memiliki elemen air misalnya dispenser air ataupun akuarium.

- Kurangi aksesori yang beragam karena dapat membuat ruangan menjadi penuh.


(Ari Dwi Astuti/berbagai sumber)
Foto : doc.net

1 komentar:

New Kid On The Blog mengatakan...

kamar tidur jaman sekarang memang suka dijadikan apa aja...bahkan buat anak kost dan mereka yang tinggal di apartemen, satu kamar bisa diisi tempat tidur, dapur, kamar mandi...wah...ckckckck